Resensi
Chinese Zodiak: Aksi Terakhir Jackie Chan
Produser : Jackie Chan
Penulis Skenario : Jackie Chan, Fankie Chan
Pemain : Jackie Chan, Yao Xing Tong, Oliver Platt, Caitlin Dechelle, Steven Dasz, Kenny G, Andrew Dasz, Sang-woo Kwone, Liao Fan, Zhang Lan Xin, Alaa Safi, Laura Weiss Becker, Rani Bheemuck, Paul Philip Clark, Ken Lo, Myriam Blanckaet, Emiele Guillot.
Disrtibutor : Emperor Group
Genre : Action
Bahasa : Inggris, Mandarin, Perancis, Rusia, Kanton
Tanggal Rilis : 12 Desember 2012
Film ini berawal ketika terjadi Perang Opium pada Juli 1860 di mana Tentara Inggris berhasil merebut Istana Musim Panas di China. Kemudian, mereka pulang dengan membawa 12 patung kepala binatang yang dikenal dengan zodiak China.
Dalam film ini, Jackie Chan (JC alias Martin) berperan sebagai pemburu harta karun. Suatu hari JC dengan Simon (Sang-woo Kwoone), David (Liao Fan), Bonnie (Zhang Lan Xin) setuju dengan rumah pelelangan barang antik bernama Mayadha Pradesh (MP) Corporation untuk berburu empat patung kepala binatang yang hilang dengan imbalan yang besar.
Saat mencari, JC bertemu dengan Coco (Yao Xing Tong) dan Katherine (Laura Weissbecker) yang merupakan cucu dari cucu Tentara Inggris yang menjarah 12 patung tersebut. Setelah bercerita mengenai kakeknya dahulu, Katherine pun berharap JC dapat membantunya dalam mencari jasad kakeknya yang hilang.
Sama seperti film-film yang pernah dibintangi Jackie Chan, dalam film ini pun Jackie tidak memakai pemeran pengganti. Walaupun usianya sudah lebih dari setengah abad, ia tidak kesulitan melakukan adegan berbahaya.
Film Chinese Zodiak sarat akan nilai sejarah, karena dalam film ini penonton akan dihadapkan dengan benda-benda bersejarah milik negeri Tirai Bambu. Film yang menjadi film terakhir Jackie Chan tersebut, akan membawa pikiran penonton merasakan adegan yang ada dalam film.
Dalam film yang bergenre action ini, penonton akan dibingungkan dengan beberapa bahasa yang digunakan dalam film itu. Namun, hal itu akan mengocok perut penonton karena kerap kali Coco dan Katherine berdebat dengan berbahasa Inggris dan China. JC pun menjadi penengah dari perdebatan mereka.
Film yang ditulis, disutradarai, bahkan diproduseri sendiri oleh Jackie Chan ini kabarnya akan menjadi film terakhir yang dibintanginya. Film ini dirilis pada tanggal, bulan, dan Tahun yang unik. Yakni tanggal 12 bulan 12 dan tahun 2012. Film Chinese Zodiak merupakan film terbaik yang pernah dibintangi Jackie Chan dalam 10 tahun terakhir.
Film yang ditulis, disutradarai, bahkan diproduseri sendiri oleh Jackie Chan ini kabarnya akan menjadi film terakhir yang dibintanginya. Film ini dirilis pada tanggal, bulan, dan Tahun yang unik. Yakni tanggal 12 bulan 12 dan tahun 2012. Film Chinese Zodiak merupakan film terbaik yang pernah dibintangi Jackie Chan dalam 10 tahun terakhir.
Tidak ada komentar