Berwirausaha Tanpa Modal? Ini Tujuh Tipsnya


Menjadi seorang wirausahawan muda merupakan pilihan karir yang tengah ramai-ramainya diminati kalangan muda. Alasannya mereka mau membuka usaha mereka sendiri ketimbang bekerja di sebuah perusahaan atau menjadi karyawan. Menjadi karyawan mereka rasa tak cukup memenuhi kebutuhan hidup.
Kini, bak jamur di musim hujan minat menjadi wirausaha yang semakin banyak merupakan tKamu yang baik untuk Indonesia. Pasalnya semakin banyak orang yang menjalankan wirausaha, perekonomian Indonesia bisa terbantu untuk semakin maju.
Namun sebagian orang ingin menjalankan wirausaha masih berpikir tentang  usaha apa yang akan mereka rintis. Lebih lagi, berhubungan dengan modal yang harus dikeluarkan dari produksi hingga promosi.
Mungkin rasanya mustahil untuk bisa bekerja tanpa memiliki modal, akan tetapi bukan berarti tidak ada usaha yang bisa  lakukan untuk menjadi seorang wirausahawan dengan modal yang relatif kecil.
Lantas, apa saja cara yang bisa ditempuh untuk merintis bisnis tanpa modal tersebut, atau setidaknya modal yang relatif kecil? Berikut adalah beberapa tips dan jurus yang bisa Kamu terapkan dalam menjadi pebisnis tanpa modal.
1. Jika Kamu merasa diri Kamu cukup kreatif dan menyukai hal-hal baru, Kamu bisa memulai usaha Kamu dengan menciptakan produk sesuai dengan keahlian dan kreativitas Kamu. Memang akan membutuhkan modal untuk membeli atau mendapatkan bahan baku.
2. Tidak memiliki kreativitas cukup untuk memproduksi barang? Jadilah seorang reseller dengan menjual kembali barang-barang produksi orang lain kepada konsumen.
3. Pilihan lain selain menjadi seorang reseller adalah membantu menemukan orang yang membutuhkan produk dengan orang yang memiliki kreativitas dalam memproduksi produk tersebut.
4. Jasa juga bisa menjadi produk yang diinginkan oleh konsumen. Jika Kamu memiliki kemampuan di bidang jasa seperti mengajar atau memberikan layanan konsultasi. mengapa tidak Kamu beri harga untuk kemampuan Kamu sendiri?
5. Memiliki ide bisnis namun tidak memiliki modal? Cari investor!
Mencari investor itu mudah, yang sulit adalah membangun kepercayaan antara Kamu dengan investor sehingga mereka mau membiayai modal usaha Kamu dan mereka sendiri mendapatkan keuntungan dari apa yang mereka berikan pada Kamu.
6. Sistem dropship juga bisa menjadi pilihan bisnis tanpa modal besar yang bisa Kamu lakukan. Hampir sama seperti reseller, namun Kamu tidak perlu meluangkan tempat untuk menampung barang dagangan.
7. Tips terakhir untuk mendapatkan modal agar bisa mendirikan bisnis adalah dengan meminjam uang kepada bank. Tidak ada yang mudah dari sebuah permulaan bisnis. Ada hal-hal yang harus dikorbankan sebagai modal untuk membangun usaha yang Kamu rintis.
Namun, kunci dari keberhasilan sebuah bisnis adalah konsistensi dan kerja keras dalam membangun dan mempertahankan usaha bisnis Kamu.  Tanpa itu semua, modal yang sudah Kamu miliki tidak bisa berbuah dan menghasilkan keuntungan sebagaimana yang Kamu harapkan pada saat masih membayangkan bisnis Kamu sendiri.

Tulisan ini disumbangkan untuk jadi artikel situs jadimandiri.org.

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.